manfaat dan fungsi microsoft excel

Fungsi dan Manfaat Microsoft Excel Dalam Mengolah Data

Dewiramedia.com – Sekarang anda harus tau apa fungsi dan manfaat microsoft excel atau kegunaan dari aplikasi microsoft excel itu sendiri. Memang, Microsoft excel memiliki fungsi dan manfaat yang beragam dalam mengolah data-data. Saya sendiri memiliki pengalaman menggunakan microsoft excel ini dalam mengolah data-data kantor tempat kerja.

FUNGSI DAN MANFAAT MICROSOFT EXCEL

1. Fungsi Microsoft Excel

Bagi yang berkerja di kantoran, membahas tentang fungsi Microsoft Excel adalah hal yang basi. Sehari-hari bergelut dengan aplikasi ini, bahkan tidak sampai di kantor saja, pekerjaan dengan Microsoft Excel pun sampai dibawa kerumah.

Saking dekatnya dengan aplikasi ini membuat penggunanya sudah sangat familiar dibangding aplikasi pengolah data apapun yang ada.

Di kantor, data-data yang harus diselesaikan dengan Microsoft Excel sangat banyak. Bahkan keperluan surat menyurat pun ikut diselesaikan dengan aplikasi Microsoft Excel ini.

Mengingat aplikasi ini sangat lengkap dan sangat kompleks dalam menyelesaikan pekerjaan, ketika pertama kali membuka laptop tentu yang dibuka pertama adalah aplikasi Microsoft Excel.

Aplikasi Microsoft Excel memiliki banyak fungsi yang akan membantu anda dalam mengolah data.

Beberapa fungsi utama Microsoft Excel adalah:

  • Dengan aplikasi Microsoft Excel anda bisa membuat, mengedit, menyortir, menganalisa, mentabulasi, hingga anda bisa meringkas data dengan sangat cepat;
  • Melakukan perhitungan yang kompleks;
  • Mengeksekusi soal-soal logika dan matematika;
  • Menyajikan data dalam bentuk tabel, grafik dan diagram;
  • Membuat laporan keuangan;
  • Menghitung Laba Rugi Perusahaan / Kantor;
  • Melakukan konversi mata uang;
  • Melakukan riset, dll.

Banyak sekali fungsi Microsoft Excel ini sehingga tidak bisa saya sebutkan satu persatu karena memang aplikasi ini memiliki fitur dan fungsi yang kompleks dalam mengeksekusi perintah.

2. Manfaat Microsoft Excel

Jika fungsinya saja sudah banyak, tentunya manfaatnya juga banyak. Anda akan merasakan manfaat dalam menggunakan Microsoft Excel ketika anda sehari-hari bergelut dengan pekerjaan yang berupa data-data statistik atau membutuhkan perhitungan matematika.

Yang jelasnya jika anda ingin menyelesaikan pekerjaan tersebut maka menggunakan Microsoft Excel adalah hal yang wajib. Anda akan kerepotan jika menyelesaikan perhitungan data hanya bermodalkan kalkulator saja.

Berikut ini beberapa manfaat jika anda menggunakan aplikasi Microsoft Excel dalam membantu anda menyelesaikan pekerjaan di berbagai bidang.

1. Manfaat Excel Dalam Mengolah Data Statistik

Dengan aplikasi Microsoft Excel anda akan mudah mengolah data-data statistik untuk mencari median (data tengah), average (rata-rata), dan data dengan nilai maksimum (max).

Pekerjaan ini bisa anda temui dalam mengolah data-data mahasiswa di kampus. Dengan menggunakan excel anda bisa menentukan nilai yang tepat untuk seorang mahasiswa. Mengingat jumlah mahasiswa itu tidak sedikit, maka Microsoft Excel akan membuat waktu anda lebih efisien dalam bekerja.

2. Manfaat Excel Dalam Bidang Akuntansi

Dalam bidang akuntansi, pekerjaan yang berhubungan dengan Microsoft Excel sangat banyak. Memang, jika anda mengeluti bidang akuntansi syarat utama anda harus menguasai Microsoft Excel.

Begitu juga ketika anda melamar pekerjaan di sebuah perusahaan, biasanya pekerjaan yang akan anda lamar itu mempersyaratkan kemampuan untuk mengoperasikan aplikasi Microsoft termasuk didalamnya Microsoft Excel.

Mengingat banyaknya pekerjaan data dibidang akuntansi, dengan menggunakan Microsoft Excel anda bisa menghitung pendapatan laba rugi dalam periode tertentu. Menghitung gaji karyawan, membuat buku kas umum, membuat laporan neraca keuangan, membuat laporan arus kas, semua bisa dilakukan dengan mudah menggunakan aplikasi Microsoft Excel.

3. Manfaat Excel Untuk Metematika

Data-data yang membutuhkaan perhitungan matematika sudah menjadi makanan sehari-hari aplikasi ini.

Microsoft Excel sangat memudahkan anda untuk mendapatkan hasil penjumlahan, pengurangan, pembagian, perkalian, dan apapun semua yang termasuk perhitungan matematika.

Microsoft Excel ini sudah dilengkapi dengan fitur fungsi yang memang berguna untuk meyelesaikan masalah matematika seperti fungsi SUM, AVERAGE, dll.

4. Manfaat Excel Untuk Presentasi Data

 

Microsoft Excel sangat mendukung dalam hal presentasi data. Anda bisa membuat grafik, diagram, dan tabel hasil dari analisa data untuk anda publikasikan.

Selain itu, jika anda harus melakukan presentasi data, maka anda bisa mengimport hasil perhitungan data di excel untuk dipresentasikan melalui Power Point.

5. Manfaat Excel Dalam Bekerja Dengan Tabel

 

Ketika anda membuka aplikasi microsoft excel, anda akan berhadapan dengan tampilan yang hanya berupa tabel saja.

Jika anda baru mengenal aplikasi ini, tentu anda bisa pusing apa yang harus dilakukan. Anda pasti pusing meletakkan kursor untuk memulai dari mana.

Tetapi tenang, tampilan excel memang begitu. Aplikasi ini sudah disiapkan untuk bekerja dengan tabel dalam jumlah yang banyak. Anda tinggal menggunakan kolom-kolom kecil untuk mulai menyelesaikan pekerjaan anda satu persatu

Tampilan excel berisi 1.048.576 jumlah baris dan sebanyak 16.384 jumlah kolom yang juga disebut Cell. Dengan jumlah cell sebanyak itu tentunya bisa membantu anda menyelesaikan pekerjaan statistik apapun tanpa harus repot membuat tabel seara manual.

Begitu banyak fungsi dan manfaat yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan Microsoft Excel.

Jadi bagi anda yang memang memiliki pekerjaan berupa penyelesaian data-data statistik atau matematika sudah seharusnya mempelajari bagaimana cara menggunakan Microsoft Excel.

__Terbit pada
November 4, 2021
__Kategori
Teknologi, tips

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *