Strategi Untuk Menyampaikan Pesan Negatif Dalam Bisnis
Oleh GINTA WIDYA KURNIAWAN, HANIFAH AULIA
Dewiramedia.com – Dalam dunia bisnis tidak bisa disangkal kemampuan seseorang untuk dapat menyampaikan pesan dengan cara yang profesional adalah suatu hal yang sangat penting. Menulis pesan bisnis walau terlihat mudah tapi memiliki tantangan tersediri. Seringkali karena dianggap mudah, banyak profesional yang mengabaikan cara penyampaian yang baik. Hal ini pada akhirnya akan menimbulkan kesalahpahaman dan merusak hubungan dengan konsumen atau partner bisnis.
Pesan perdagangan adalah salah satu faktor yang menentukan keberhasilan inisiatif strategis dan komunikasi untuk mencapai tujuan organisasi. Salah satunya adalah mendesain pesan yang di inginkan untuk melakukan komunikasi guna mencapai tujuan yang di inginkan. Dengan penyampaian yang baik dan benar dapat menciptakan suasana yang harmonis.
Pesan negatif didefinisikan sebagai berita buruk yang disampaikan kepada rekan atau partner bisnis yang dapat menghasilkan respon netral, kecewa, marah atau mempengaruhi emosi konsumen. Pesan negatif walaupun membawa berita buruk harus tetap disampaikan. Misalnya keterlambatan penghantaran produk kepada konsumen, akan lebih baik berita tersebut disampaikan walau akan menimbulkan kekecewaan bagi konsumen.
Tak seorang pun ingin menjadi pembawa berita buruk. Tidak hanya itu, pembaca akan tidak mudah menerima itu karena hanya akan menambah kesulitan. Dengan begitu dapat kita siasati dengan membuat tulisan tegak bersambun, dengan tulisan capital, Atur kata-kata, frasa, dan paragraf pertama dan identifikasi gambar dan informasi yang akan membantu Anda memahami konsep-konsep kunci. dengan bahasa Indonesia, dengan bahasa inggris ini adalah beberapa desain pesan yang berupa tulisan dan jenis tulisan, desain pengirim pesan juga ada diantaranya dikirim melaui email, pesan singkat, dan masih banyak yang lainnya. Maka dalam I bisnis, harus lah berhati-hati apabila ingin menyampaikan sesuatu yang buruk.
Terdapat 3 sasaran utama ketika menyampaikan berita buruk:
- Menyampaikan berita buruk
- Memperoleh penerimaan mengenainnya
- Mempertahankan niat baik sejauh mungkin dengan penerima
Tentunya ingin membuat penerima merasa bahwa mereka ditanggapi secara serius dan keputusan yang diambil adil serta beralasan. Memilih kata-kata secara hati-hati, menggunakan nada yang berpusat pada penerima, dan mengatur pesan agar memenuhi kebutuhan dan harapan penerima, agar menyampaikan pesan berita buruk dengan efektif.
Maka diharapkan melalui memahami cara penyampaian berita buruk dengan tepat, citra perusahaan tetap baik dihadapan konsumen maupun partner bisnis. Harapannya penyampaian yang tepat akan mempengaruhi keberlanjutan perusahaan dalam menjalin hubungan dan meningkatkan life time value konsumen maupun partner bisnis terhadap perusahaan.